No. 06/RILIS/IKP-DISKOMINFO/01/2024
Sabtu, 27 Januari 2024
Tentang
Warga Antusias Ikut Sertakan Anak pada Sunatan Massal Gratis di Hari Jadi BAZNAS ke 23 Tahun
SIGI, - Sebanyak 30 anak peserta sunatan massal didampingi orang tuanya mendatangi Kantor Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sigi, di Jalan Karanjalembah Desa Mpanau, Kecamatan Sigi Biromaru, Sabtu pagi, (27/1/2024).
Warga Mpanau dan sekitarnya terlihat antusias mengikut sertakan anaknya pada kegiatan sunatan massal gratis yang digelar BAZNAS Kabupaten Sigi dalam rangka memperingati lembaga pemerintah non struktural tersebut yang ke 23 tahun.
Selain itu, diserahkan bingkisan untuk peserta sunatan massal. Bingkisan yang diberikan berupa alat tulis, hingga makanan ringan.
Hari jadi BAZNAS juga dirangkaikan dengan Expo Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Bazar Kuliner, serta dilangsungkan berbagai lomba lainnya seperti, lomba mewarnai TK/PAUD, lomba jepeng dan puisi, lomba video pendek dan senam sehat ceria.
``Dalam rangka hari ulang tahun BAZNAS ke 23 tahun, dilakukan juga pemberian santunan pada UMKM dan kaum dhuafa dirangkaikan juga dengan bazar UMKM dan kuliner. Kegiatan berlangsung selama dua hari, dari tanggal 27-28 Januari 2024,`` kata Ketua BAZNAS Kabupaten Sigi, Hadi Wijaya dalam keterangannya.
``Alhamdulillah tadi sudah dibuka oleh Kabag Kesra mewakili Bupati Sigi. Respon warga juga cukup baik menyambut hal ini,`` ucap Hadi.
Kegiatan ini, kata Hadi, tak lain atas perhatian para muzaki yaitu mereka yang sudah wajib zakat dan sudah menyalurkan bantuan zakatnya di BAZNAS Kabupaten Sigi yang nantinya disalurkan untuk para fakir miskin. Tentunya, hal ini menjadi amanah tersendiri bagi BAZNAS untuk selalu konsisten.
Hal ini tentunya menjadi rangkaian bagi BAZNAS menyangkut visi misi Bupati dan Wakil Bupati Sigi melalui program-program Sigi Religi, Sigi Hijau dan Sigi Masagena.
``Kita masuk kedalam itu untuk menyambungkan bahwa, BAZNAS merupakan bagian dari pemerintah dalam melaksanakan program-program yang menyangkut kemiskinan dan peningkatan ekonomi masyarakat,``tuturnya.
Sebelumnya perwakilan pemerintah melalui Kabag Kesra Setda Kabupaten Sigi, Dwi Putra, saat membuka acara mengapresiasi kegiatan sosial tersebut. Kabag berharap BAZNAS dalam giat-giat sosialnya, terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah agar kolaborasi ini terus terjaga dan bermanfaat di masyarakat.
Usai membuka acara, Kabag Kesra langsung menyerahkan bantuan tunai kepada 5 kaum dhuafa dan 5 pelaku UMKM dimomen tersebut.
*SUMBER PIKP & PERSANDIAN*